Saturday, June 6, 2015

Kegiatan CB : Interpersonal Development by TFI BINUS University

Nama        : Joshua Ansidy
NIM            : 1701295893

Halo, udah gak pernah ngepost lagi, tapi sekarang sepertinya saya harus ngepost karena kepentingan tugas :P. Sebelumnya saya akan memperkenalkan diri dulu. sesuai di atas, nama saya Joshua Ansidy, Semester 4 Teknik Informatika BINUS University.

Seperti judul, saya akan sedikit menceritakan pengalaman saya dan teman-teman saya waktu mengadakan kegiatan CB : Interpersonal Development. Sebenarnya, ini adalah salah satu mata kuliah saya pada semester ini (4), dan kebetulan mata kuliah CB : Interpersonal Development ini berkerja sama dengan TFI (Teach For Indonesia) sehingga tugas yang diberikan harus memiliki sangkut paut dengan kegiatan sosial. Oleh karena itu, kami memilih topik untuk mengajar.

Kami memilih untuk mengajar anak kelas V SD di SDN 05 Pagi, Sukabumi Utara, Palmerah, Jakarta Barat. Lokasinya tidak terlalu jaug dari Kampus kami. Materi yang kami ajarkan adalah Microsoft Word dan Excel. Kami melakukan kegiatan ini selama 4 hari, terhitung dari tanggal 26, 27, 28 Mei dan 1 Juni 2015 dengan rundown :
Selasa, 26 Mei 2015, mengajar Microsoft Word
Rabu, 27 Mei 2015, melakukan review Microsoft Word dan mengadakan Kuis
Kamis, 28 Mei 2015, mengajar Microsoft Excel
Senin, 1 Juni 2015, melakukan review Microsoft Excel dan mengadakan Kuis
Jam mulai kami adalah 07.30 WIB, namun sebagian dari kami ada yang dating agak terlambat (mungkin pada pake Jam Karet kali..)

Kalian pasti bertanya-tanya kenapa sih hari ke-4 itu jatuhnya cukup jauh? Nah, karena hari Jumatnya kami tidak bias karena ada kelas, sedangkan Sabtu, adalah hari libur untuk mereka. Lagipula kasian juga kalau berturut-turut, takunya mereka stress :v, hehe..

Kami tidak terlalu kesulitan mengajar mereka, karena sebagian dari mereka sudah sedikit tahu tentang Microsoft Word dan Excel. Di setiap kuisnya mereka terlihat sangat bersemangat, (mungkin karena ada hadiahnya kali, hehe), saking semangatnya situasi jadi kadang tak terkendali, tapi tak apalah, toh namanya juga anak-anak, haha..

well, pengen tahu keseruannya, check this out :













































Ini temen saya yang paling populer disana, haha :P





















Ini muka-muka bahagia yang menang kuis :D























Foto penyerahan kenang-kenangan dari salah satu perwakilan pihak sekolah :D



 

Sekian postingan saya, sampai ketemu lagi :D